Tragedi jatuhnya pesawat sukhoi superjet 100 di Gunung Salak Bogor tentunya mengejutkan kita semua, khususnya kita warga Indonesia yang mendengar dan melihat berita tersebut pada siaran televisi ataupun media informasi lainnya.
Bagaimana tidak mengejutkan, bilamana mata kita tebelalak saat melihat rekaman video di televisi ataupun media cetak lainnya yang menghadirkan pecahan pecahan bangkai pesawat yang hancur berkeping - keping.
Pasti yang terbayang dalam pikiran kita sejenak adalah apakah ada yang selamat pada tragedi tersebut?
Tentunya saya ataupun anda hanya dapat berdoa semoga orang - orang yang ada didalam pesawat naas tersebut banyak yang selamat, namun itu semua adalah kehendak yang kuasa.
berita inipun menarik perhatian dunia, sebab pesawat buatan Negara Rusia tersebut sudah diklaim sebagai salah satu pesawat tercepat dan tercanggih di dunia, yang tentunya segala pembuatannya telah melewati serangkaian macam test yang sangat rumit.
namun pesawat tetaplah pesawat yang pembuatannya dilakukan oleh manusia yang pasti ada kelemahannya.
Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki banyak pesawat buatan Rusia, diawali sejak awal tahun lima puluhan Indonesia membeli pesawat tempur dan juga kapal laut untuk keperluan pertahanan negara dimana pada saat itu Indonesia sangat disegani oleh negara negara khususnya yang berada di wilayah ASEAN.
Setelah sempat lama tidak menjalin hubungan dengan Rusia, Indonesia banyak memiliki ketertinggalan khususnya dalam Sistem Alutsista atau alat pertahanan negara maka diawal abad 21 yaitu awal tahun 2001,2002 Indonesia kembali membeli pesawat dari Rusia, kemudain pada tahun 2005 membeli helikopter untuk pemadam kebakaran di hutan, lalu tahun 2010 dan di kuartal tahun 2012 ini kembali membeli pesawat untuk keperluan transportasi dan pesawat tempur untuk sistem alutsista dan sebagai pelengkap sistem yang sudah ada.
kembalib ke persoalan awal, yaitu tragedi sukhoi 2012.
semoga seluruh korban yang ditinggalkan dilapangkan dadanya dan berdoa semoga amal dan ibadah mereka yang meninggal pada kejadian naas tersebut diterima disisinya.
amin..
0 komentar:
Posting Komentar